Event Aerosummit Event 2018

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN)  mengadakan Pre Summit dalam rangka persiapan Aerosummit 2018 yang akan diselenggarakan pada 25-26 September 2018, di Hotel Kartika Chandra Jakarta.

Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin mengatakan, kegiatan ini merupakan forum untuk mencari solusi dan peta jalan untuk mengatasi masalah krusial dalam industri penerbangan dan antariksa.

Saat ini, Indonesia memerlukan pesawat terbang yang tinggi dengan kualitas suku cadang dan perawatan yang terbilang baik.

Sayangnya, pengadaan pesawat terbang di Indonesia belum disertai dengan persiapan fasilitas perawatan dan daya dukung sumber daya manusia yang memadai, seperti teknisi dan tenaga ahli perawatan pesawat.

Permasalahan lainnya yaitu mahalnya biaya pembelian suku cadang dan perawatan pesawat. Hal tersebut disebabkan, beberapa komponen pesawat terbang belum dapat diproduksi oleh industri dalam negeri. Padahal proses perbaikan atau pemeliharaan pesawat terbang industri jasa membutuhkan kecepatan dalam proses impor suku cadang dan komponen.

“Untuk itu, diperlukan terobosan untuk mendorong dan mengakselerasi tumbuhnya industri suku cadang dan komponen pesawat terbang di dalam negeri. Selain itu, juga perlu untuk membuka ruang kebijakan bagi hadirnya pengembangan kawasan usaha pemeliharaan pesawat terbang,” ujarnya.

Aerosummit 2018 terdiri dari Seminar Internasional Aerospace Science and Technology (ISAST) ke-6, diskusi panel, workshop tentang hasil riset penerbangan beserta perkembangan industri terkait penerbangan, dan pameran.

Aerosummit 2018 juga didukung dan akan dibuka bersama Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perhubungan, Kementerian BUMN. Penyelenggaraan kali ini selaras dengan kebijakan nasional yang baru saja dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo dengan tajuk Making Indonesia 4.0. Era 4.0 menjadi momentum bagi pemangku kepentingan industri penerbangan dan antariksa untuk bersinergi melakukan transformasi.

sekedar informasi ada beberapa negara yang sudah mengkonfirmasi kehadirannya pada Aerosummit 2018 bulan depan seperti Jepang, Malaysia, Singapura, Hongkong, dan India. (BP)

Share :

Share: